Langsung ke konten utama

Gimana Cara Kerja Sambil Kuliah


Kuliah sambil bekerja tentu bukan hal yang mudah, mengingat banyak tugas menanti untuk segera dikerjakan. Kadang Anda bahkan tak memiliki waktu untuk diri sendiri lantaran terlalu sibuk menuntut ilmu di kampus bersamaan dengan bekerja di kantor.
Tak heran, jika sebagian besar mahasiswa akhirnya harus memilih antara meneruskan belajar atau berhenti kuliah dan lanjut bekerja. Padahal mengatur waktu saat kuliah sambil bekerja dapat dilakukan meski memang terasa sulit.
Anda tetap bisa sukses menjalani pekerjaan hingga meraih gelar sarjana dari kampus. Berikut empat cara atur waktu bagi yang sedang kuliah sambil bekerja seperti dilansir dariLifehack.org, Jumat (5/6/2015):
1. Diskusi dengan dosen pembimbing
Anda bisa membicarakan waktu kuliah dan kondisi kerja pada dosen pembimbing di kampus. Minta beberapa saran jika ada kelas yang bisa diikuti secara online atau meminta jadwal kuliah yang lebih fleksibel.
Banyak kampus yang kini sudah mulai menawarkan manajemen waktu kerja, dan ada beberapa cara yang bisa dicoba. Anda juga perlu membahas kondisi tersebut dengan atasan di kantor.
Ada beberapa waktu di mana Anda tak bisa masuk kantor karena ada kegiatan lebih penting di kampus seperti ujian.
2. Gunakan skala prioritas
Orang sukses sangat memahami kegiatan, bagaimana memanfaatkan waktu dan realistis menghadapi situasi yang ada. Pelajari berbagai teknik yang membuatnya dapat melakukan beberapa pekerjaan ganda dalam waktu sibuk.
Yang terpenting adalah Anda mampu memprioritaskan tugas di kampus dan kantor. Anda tahu mana yang harus dikerjakan terlebih dulu dan lebih penting. Pandai mengatur prioritas akan memudahkan Anda mengatur waktu kuliah dan kerja.
3. Fokus
Tetap fokus adalah salah satu kunci mengatur waktu di kampus dan kantor. Pastikan juga Anda tidak memikirkan tugas kuliah saat berada di kantor, begitu juga sebaliknya.
Belajar juga dari kesalahan yang pernah dilakukan dan kerjakan tugas-tugas dari kantor dan dosen sebaik mungkin. Ingat selalu berusaha lakukan yang terbaik tak peduli seberapa ketat jadwal Anda.
4. Tidur cukup
Kopi bukan jalan keluar saat harus mengerjakan tugas kuliah dan kantor bersamaan. Saat jadwal kian padat, pastikan Anda tetap tidur teratur.
Kurang tidur justru dapat membuat pekerjaan lebih sulit karena dapat memicu gangguan kesehatan mental, fisik, meningkatkan stres dan seluruh jadwal kerja dan kuliah terganggu.
Mengatur waktu bukanlah kemampuan yang bisa datang begitu saja. Butuh waktu hingga Anda dapat melakukannya dengan baik.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Profil dan Daftar Program Studi Politeknik Manufaktur Negeri Bandung

Politeknik Manufaktur Negeri Bandung (POLMAN) adalah Politeknik Negeri pertama di Indonesia yang dahulu bernama Politeknik Mekanik Swiss (PMS-ITB). POLMAN Bandung berdiri sejak tahun 1976 merupakan hasil kerjasama bilateral antara pemerintah RI dan pemerintah Konfederasi Swiss, yang dalam pelaksanaannya Pemerintah Indonesia diwakili oleh ITB dan Swisscontact mewakili Pemerintah Swiss yang berakhir pada tahun 1995. DAFTAR PROGRAM STUDI POLMAN memiliki 4 (empat) Program Studi untuk Program Ahli Madya dengan 8 (delapan) konsentrasi keahlian. dan 1 (satu) Program Studi untuk Program Sarjana Sains Terapan dengan 4 (empat) konsentrasi keahlian. Program Ahli Madya terdiri atas 4 Program Studi, 8 Konsentrasi Keahlian ( D3 ) Teknik Manufaktur Teknik Pembuatan Perkakas Presisi (Tool Making) Teknik Pemeliharaan Mesin Teknik Mekanik Umum Teknik Perancangan Manufaktur Teknik Perancangan Mekanik Umum Teknik Perancangan Perkakas Presisi Teknik Pengecoran Logam Teknik ...

5 Jurusan IPA yang memiliki Prospek kerja " Gaji Besar " Menjanjikan

Semua Orang Ingin Hidupnya sukses, memiliki masa depan cerah dengan gaji yang menjanjikan, hal ini juga difikirkan oleh anak SMA Jurusan IPA Bagi setiap lulusan SMA/Sederajat pastinya ingin melanjutkan kuliah ke Perguruan Tinggi seperti Universitas atau Akademi. Tapi, jangan asal dalam memilih jurusan karena pilihan anda akan berpengarh terhadap masa depan anda. Kiat-kiat dan Tips dalam mencari jurusan tentunya diperlukan agar tidak salah dalam memilih Jurusan karena jurusan ini akan menentukan masa depan kita selanjutnya. Karena sebaiknya anda memilih jurusan kuliah sesuai dengan apa yang anda sukai sesuai minat anda. Sebelum menentukan pilihan jurusan kuliah pada seleksi masuk baik snmptn 2015 maupun sbmptn 2015, ada baiknya anda untuk mengetahui jurusan kuliah ipa yang menjanjikan. jurusan kuliah ini diketahui telah banyak dilirik oleh lulusan Sekolah Menengah Atas saat akan meneruskan pendidikan di Perguruan Tinggi. Berikut adalah data 5 jurusan kuliah ipa yang menjanjikan...

Istilah Dalam Kampus : Kartu Rencana Studi atau KRS adalah

Ilustrasi Kartu Masih berupa singkatan, KRS adalah singkatan dari Kartu Rencana Studi. Umumnya, seluruh perguruan tinggi di Indonesia memakai istilah ini, namun adapula yang menyebut Kartu Perencanaan Studi Mahasiswa (KPSM) maupun Formulir Rencana Studi (FRS). KRS merupakan rekaman mengenai mata kuliah yang diambil dalam satu semester. Anda dapat merencanakan sendiri mata kuliah yang akan kamu ambil di semester tersebut dengan berkonsultasi dengan dosen wali atau Dosen Penasehat Akademik. Di beberapa perguruan tinggi saat ini, KRS berbentuk lembaran kertas formulir konvensional, online, atau kombinasi keduanya. KRS manual atau konvensional yang telah disetujui oleh dosen wali dapat segera kamu berikan ke sekretariat maupun Biro Administrasi dan Akademik Kemahasiswaan (BAAK). Sementara untuk yang menggunakan sistem online, kamu hanya perlu memasukan KRS manual ke akun kemahasiswaan milikmu sesuai jadwal yang telah ditetapkan. Nah, di kampus ini, KRS menggunakan sistem onl...